NUSANTARANEWS.org, Karawang – Bertempat di halaman kantor Camat Banyusari, Kab. Karawang melaksanakan kegiatan upacara HUT Ke 75 Kemerdekaan RI tahun 2020, di mulai pukul 08. 00 Wib – Selesai pada hari Senin (17/8/2020).
Peringatan HUT Ke-75 ini diadakan dalam rangka memperingati Dirgahayu RI guna mengenang jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan, Serta memupuk rasa nasionalisme dan menanamkan nilai sejarah kemerdekaan RI sesuai dengan motto “Indonesia Maju”.
Dalam upacara bendera kali ini, Camat Banyusari, Drs. Iwan Ridwan bertindak sebagai Inspektur upacara, Dengan dihadiri para tamu undangan diantaranya , 12 Kepala Desa se Kecamatan Banyusari,Staf KUA Banyusari , Perwakilan Anggota Koramil dan Polsek Jatisari, Anggota PGRI, Karang Taruna ,Staf Kecamatan dan elemen masyarakat dan tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Camat Banyusari mengajak para peserta upacara untuk terus bekerjasama dan berpartisipasi menjaga keamanan serta keutuhan NKRI.
Dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat atas peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-75 yang berlangsung secara khidmat.
Senada dengan Camat Banyusari juga mengapresiasi kepada seluruh jajaran Yang membantu ditengah pandemi Covid-19 yang berlangsung lancar dengan menerapkan protokol Kesehatan.”Ungkap Drs. Iwan Ridwan.
(R. E. S)